loading…
Gunung yang pernah ditaklukkan Fiersa Besari cukup banyak, terakhir, dia menjadi viral usai selamat saat mendaki Carstensz. Foto/ Instagram
Lepas dari peristiwa tersebut, Fiersa Besari memang suka naik gunung. Berbagai gunung kerap ditaklukkannya. Bahkan, dia mengenal gunung yang mudah dan sulit untuk didaki.
Di YouTube, musisi dan penulis lagu asal Bandung ini berbagi gunung yang pernah ditaklukkan, tapi sangat cocok untuk pemula lantaran jalur pendakiannya yang tidak sulit dan rintangannya yang tidak berat.
Gunung yang Pernah Ditaklukkan Fiersa Besari
1. Gunung Sindoro
Gunung Sindoro yang bertetangga dengan Gunung Sumbing ini memiliki ketinggian 3.136 mdpl. Fiersa Besari mengatakan jalur pendakian gunung ini tidak terlalu sulit. Bahkan, untuk memudahkan pendakian, bisa naik ojek dari basecamp hingga ke pos satu. Sementara, di jalur menuju puncak juga banyak warung untuk sekadar istirahat atau membeli makanan.
Sampai di atas, tepatnya di pos sunrise lebih apik ketimbang dilihat dari puncak. Tapi mencapai puncak juga nggak kalah menarik. Terlihat gunung-gunung tetangga Sindoro.
“Kenangan adalah hal berbahaya bagi orang-orang yang belum merelakan. Tapi kita harus bisa membedakan antara kembali untuk memperbaiki kesalahan, dengan kembali untuk mengulangi kesalahan. Maka itu, kami kembali ke Gunung Sindoro dengan persiapan yang lebih matang,” tulisnya di Instagram.
2. Gunung Papandayan
Papandayan juga pernah ditaklukkan Fiersa Besari dan cocok untuk pemula. Gunung yang terletak di Garut, Jawa Barat ini menurut Fiersa memiliki jalur yang menyenangkan karena relatif mudah dengan ketinggian ideal, khususnya bagi yang baru pertama kali nanjak. Ketinggian Gunung Papandayan ini sekira 2.622 mdpl.
3 Gunung Ijen
Gunung Ijen tersohor dengan api birunya. Menariknya lagi, Gunung Ijen yang memiliki ketinggian 2.386 mdpl ini memiliki jalur pendakian yang relatif lebih mudah. Pihak pengelola juga sudah membuat jalan yang sangat nyaman, bahkan menyediakan tangga di beberapa titik. Di atas gunung ini, tidak hanya pemadangan indah dari ketinggian, jika beruntung, api biru akan terlihat terang.
4. Gunung Kerenceng
Gunung Kerenceng terbilang underrated, jika disandingkan dengan Gunung Papandayan, karena pemandangan Gunung Kerenceng nggak kalah indah kendati ketinggiannya jauh di bawah Gunung Papandayan, yakni sekira 1.736 mdpl.
Gunung di Kabupaten Sumedang ini juga bisa dinaiki pemula. Fiersa cukup paham dengan jalurnya. Namun, sebelum naik, pendaki disarankan untuk menginap di jalur pendakian untuk melanjutkan keesokan paginya. Ini untuk mengatur strategi agar bisa menikmati pesona utama Gunung Kerenceng yang kerap diselimuti kabut di tengah sinar mentari terbit.
5. Gunung Tujuh Jambi
Di luar pulau Jawa, Fiersa Besari punya rekomendasi untuk pemula, yakni Gunung Tujuh di Jambi. Jalurnya lebih ramah dari Gunung Kerinci. Alamnya pun tak kalah. Bahkan, danaunya dinobatkan sebagai danau tertinggi di Asia Tenggara. Dengan luas 9,6 kmĀ².
(tdy)