Ekonomi

HPP Gabah Naik Jadi Rp6.500 Bulan Ini, Jagung Rp5.500 per Februari

×

HPP Gabah Naik Jadi Rp6.500 Bulan Ini, Jagung Rp5.500 per Februari

Sebarkan artikel ini



loading…

Harga gabah dan jagung akan mengalami kenaikan. Petani merontokkan gabah hasil panen padi di Lowokwaru, Malang, Jawa Timur, Kamis (19/8/2021). FOTO/dok.SINDOnews

JAKARTA – Perum Bulog sudah menyiapkan anggaran jumbo sebesar Rp22 triliun di tengah keputusan pemerintah menaikan harga pembelian pemerintah (HPP) gabah dari Rp6.000 per kilogram (Kg) menjadi Rp6.500 per Kg.

Kenaikan HPP juga berlaku bagi komoditas jagung menjadi Rp5.500 per Kg dari sebelumnya Rp5.000 per Kg. Adapun, HPP gabah mulai berlaku efektif 15 Januari dan HPP jagung 1 Februari 2025.

Menteri Koordinator Bidang Pangan (Menko Pangan) Zulkifli Hasan alias Zulhas memastikan, Perum Bulog tetap menyerap kedua komoditas tersebut, sekalipun HPP-nya melonjak dari ketentuan sebelumnya.

“Sekarang yang disepakati kemarin berapa? Dana yang tersedia Rp22 triliun,” ujar Zulhas usai rapat koordinasi di Graha Mandiri, Jakarta Pusat, Senin (6/1/2025).

Pemerintah pun menugaskan Bulog untuk menyerap gabah dan jagung sepanjang 2025 ini, terutama jika kedua pangan dasar itu tidak terserap pasar dengan ketentuan HPP terbaru.

Zulhas mengatakan, pemerintah bakal memberikan subsidi bunga kepada Bulog. Sehingga, anggaran diyakini tidak menjadi hambatan bagi perusahaan saat menjalankan penugasan otoritas.

“Jadi gabah dan jagung yang tidak diserap pasar dengan harga itu, maka Bulog harus membeli karena itu nanti tantangannya, tentu kalau banyak, kalau anggaran karena pemerintah akan mensubsidi bunga, jadi sebetulnya tidak ada soal yang disubsidi nanti bunga,” paparnya.

Sebelumnya, Kementerian Keuangan sudah menyepakati plafon pinjaman bunga murah untuk Bulog dan ID FOOD senilai Rp28,7 triliun. Anggaran tersebut digunakan untuk menyerap hasil produksi petani, nelayan, dan peternak sepanjang 2024. Nantinya, kedua perusahaan menyerap beberapa jenis pangan sesuai dengan cadangan pangan pemerintah (CPP).

Cadangan pangan yang dimaksud terdiri dari beras, jagung, kedelai, daging sapi, daging kerbau, daging ayam, telur ayam, gula konsumsi, minyak goreng, bawang merah, bawang putih, cabai, dan ikan kembung.

“Kita lagi bahas bagaimana kalau stok itu milik pemerintah, jadi pengadaan sehingga anggarannya itu langsung bisa dikasih ke Bulog, jadi Bulog gak perlu bayar bunga lagi, kalau itu boleh Perpres-nya selesai berarti Bulog tambah lagi anggarannya, banyak bisa tambah Rp17 triliun lagi, jadi bisa beli lebih banyak lagi,” ungkap Zulhas.

(nng)



Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

rahasia spin emas mahjongspin paling indah mahjongstrategi mahjong 2025 golden scattertips krusial mahjong wins2rtp game mahjong januari 2025spesial scatter mahjong ways1scatter naga emas mahjong waysrtp tinggi terbaru gachorkombinasi pola gacor mahjongrtp mahjong ways full gacoraplikasi pragmatic rtp hotjackpot impian sweet bonanzarekomendasi game profit mahjong 2025strategi pola pengganda pg softpola paten khusus game onlinejackpot game online tanpa ribetjackpot khusus game online server jepang7 teknik rahasia game onlinertp game online rahasia suksesgame hoki x500cheat starlight princesstrik mudah maxwinjackpot mahjong ways satukupas tuntas rtp pragmaticmain santai starlight princessmenang banyak lagi sweet bonanza10 proses penting mahjong ways1akun khusus mahjong 2cara raih jekpot mahjong pgsoftmodal receh jadi kaya mahjong winspanduan komplit bermain mahjong wayspola scatter pelangi sweet bonanzarahasia fitur scatter olympus 1000rahasia kemenangan gates of olympusslot gacorslot demokaisar89